LOMBOK TENGAH Tim SAR gabungan menemukan Azhar, 30 tahun, warga Desa Sukadana Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah dalam kondisi meninggal dunia, Jumat (16/8).
Korban sebelumnya dilaporkan hilang saat mencari ikan di Pantai Serenting/Torok Bare Lombok Tengah.
Pria tersebut ditemukan masih di sekitar lokasi terakhir terlihat (LKP), pada Jumat (16/8) pukul 16.00 Wita.
Ditemukan di kedalaman sekitar sepuluh meter," kata Lalu Wahyu Efendi, Kepala Kantor SAR Mataram. Selanjutnya jenazah langsung dibawa ke rumah duka.sehari sebelumnya, sekitar pukul 21.00 Wita, ia bersama empat temannya pergi mencari ikan dengan cara memanah.Azhar tidak kunjung kembali.Akhirnya bersama warga setempat dilakukan pencarian sebelum dilaporkan ke pihak terkait.Senter milik korban sempat ditemukan sekitar 300 meter arah barat dari LKP.
Operasi SAR ini melibatkan Unit Siaga SAR Kuta Mandalika, TNI, Polri, BPBD, Pemadam Kebakaran, Tagana, warga/nelayan setempat, dan potensi SAR wilayah Lombok Tengah. (ksj)
Posting Komentar
0Komentar